Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Modernisasi Adalah - Pengertian Menurut Para Ahli, Tujuan, Ciri-Ciri, dan Dampaknya

Pengertian Modernisasi, Syarat, Ciri, Aspek, Dampak dan Contohnya

Pengertian Modernisasi

Modernisasi dalam ilmu sosial dapat didefinisikan sebagai istilah menyebutkan bentuk perubahan (transformasi) dari keadaan kurang maju atau kurang berkembang menjadi keadaan yang lebih baik dengan harapan akan tercapai kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera, makmur, dan juga  bermartabat.
Modernisasi yaitu sering diungkapkan sebagai perkembangan ilmu teknologi atau pengetahuan yang terus berkembang. Pengaruh perubahan teknologi juga semakin dapat dirasakan oleh para penduduk baik di dalam perkotaan maupun perkampungan sekalipun.
Modernisasi ini artinya ialah proses perubahan keadaan dari cara-cara tradisional ke cara-cara yang lebih baru yang dengan harapan dapat meningkatkan taraf kehidupan masyarakat. Modernisasi adalah bentuk perubahan sosial terarah dan terencana.



Pengertian Modernisasi Menurut Para Ahli

  1. Soerjono Soekanto
Menurut Soerjono Soekanto, modernisasi merupakan sebuah bentuk dari perubahan sosial yang mengarah dan didasarkan pada perencanaan sosial.
  1. Abdul Syam
Menurut Abdul Syam, modernisasi merupakan sebuah proses perubahan menuju ke arah yang lebih maju ataupun meningkat dalam berbagai aspek yang ada di kehidupan masyarakat.
  1. Wibert E. Moore
Menurut Wilbert E. Moore, pengertian modernisasi adalah sebuah transformasi total dalam aspek kehidupan bersama di berbagai bidang seperti teknologi dan organisasi sosial, yang dulunya masih tradisional menuju ke arah yang lebih politis dan ekonomis.
  1. Ougburn dan Nimkoff
Menurut Ougburn dan Nimkoff, Modernisasi merupakan sebuah usaha yang dilakukan demi mengarahkan masyarakat agar bisa memproyeksikan diri ke masa depan yang nyata, dan bukan hanya angan – angan semu semata.
  1. Koentjaraningrat
Menurut Koentjaraningrat, modernisasi dapat diartikan sebagai sebuah usaha untuk hidup dengan menyesuaikan perkembangan zaman dan konstelasi yang ada pada dunia saat ini.
  1. Alex Thio
Menurut Alex Thio, modernisasi merupakan sebuah bentuk perubahan sosial yang berupa perubahan pola masyarakat pertanian menuju ke pola masyarakat industri.
  1. Harold Rosenberg
Menurut Harold Rosenberg, pengertian modernisasi adalah sebuah tradisi baru yang mengacu pada urbanisasi ataupun hingga sejauh mana dan bagaimana pengikisan sifat-sifat pedesaan suatu kelompok masyarakat terjadi.



Ciri- Ciri Modernisasi

Modernisasi tidak terjadi langsung dalam kehidupan masyarakat, suatu keadaan dianggap modernisasi jika memenuhi syarat sebagai berikut :
  1. Tingkat organisasi yang tinggi, terutama disiplin diri sendiri
  2. Sentralisasi wewenang dalam pelaksanaan perencanaan sosial
  3. Sistem administrasi yang baik, dapat mewujudkan reformasi birokrasi yang mumpunyai
  4. Adanya sistem pengumpulan data yang teratur
  5. Cara berfikir ilmiah melembaga ke dalam hidup penguasa maupun masyarakat
  6. Penciptaan iklim yang dapat disenangkan dari masyarakat terhadap modernisasi dengan cara penggunaan alat-alat komunikasi massa.
Untuk dipahami bahwasanya modernisasi ialah bentuk yang berbeda dengan westernisasi. Jika modernisasi adalah perubahan keadaan ke cara yang lebih baik, maka westernisasi adalah proses peniruan kehidupan yang lebih baik yang ditiru berdasarkan kebudayaan barat yang dianggap lebih baik daripada kebudayaan daerahnya sendiri.
Akan tetapi, di dalam perkembangannya, modernisasi tidak dapat dipisahkan daripada proses westernisasi. Hal ini disebabkan dengan adanya perkembangan masyarakat modern yang umumnya terjadi di dalam kehidupan masyarakat barat.


Bentuk – bentuk Modernisasi

Modernisasi yang di identifikasi yaitu pada penggunaan alat-alat elektronik modern disektar kita. Contoh konkret dari penggunaan alat – alat tersebut :
  1. Pengunaan hp (hand phone) Penggunaan hand phoone oleh sebagian besar masyarakat sangat membantu kegiatan mereka sehari – hari dalam berkomunikasi. Sebelum ada handphone mereka berkomunikasi jarak jauh dengan surat atau telegram. Namun, saat ini dengan adanya modernisasi, penggunaan handphone tersebut sangat membantu aktifitas masyarakat dengan cepat dan efisien.
  2. Penggunaan listrik Listrik sangat berperan penting bagi masyarakat,banyak aktifitas – aktifitas yang terganggu bahkan berhenti jika listrik padam. Dulu sebelum ada listrik sebagian aktifits manusia dikerjakan secara manual, namun dngan adanya listrik hampir semua dapat dikerjakan dengan peralatan elektronik yang memudahkan kita dalam melakukan suatu aktifitas atau pekerjaan.
  3. Penggunaan televisi Dengan adanya televisi kita bisa mengetahui informsai di berbagai penjuru dunia lewat acara berita. Dulu sebelum ada televisi sangat sulit mengetahui atau mencari informasi di berbagai tempat, namun dengan adantya televisi kita dapat mengetahui informasi dan kejadian di berbagai tempat dengan cepat dan mudah.

Dampak Modernisasi Pada Masyarakat

Modernisasi pasti akan memberikan dampak ke masyarakat, baik itu langsung maupun tidak langsung, positif ataupun negatif.

1. Dampak Positif Modernisasi

Dampak positif modernisasi yang bisa dirasakan oleh masyarakat adalah menguatnya integrasi masyarakat yang membuat masyarakat menjadi terbuka sehingga interaksi antar individu di masyarakat menjadi lebih baik.
Modernisasi juga memberikan dampak positif dengan meningkatnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, Industri dan Transportasi yang semakin maju, serta meningkatnya kesadaran masyarakat dalam hal politik dan demokrasi.

2. Dampak Negatif Modernisasi

Modernisasi juga membawa dampak negatif kepada masyarakat, diantaranya adalah;
  • Adanya kesenjangan masyarakat di bidang ekonomi dan sosial
  • Terjadinya pencemaran lingkungan alam
  • Adanya peningkatan kriminalitas

Proses Modernisasi

Proses modernisasi adalah suatu proses perubahan yang di rencanakan yang melibatkan semua kondisi dan nilai – nilai sosial dan budaya secara integratif.Masyarakat harus memahami dan menyadari bahwa sistem nilai yang berlaku dan bersangkutan ada yang berkualifikasi norma dan nilai.Di mana norma memiliki skala keberlakuannya tergantung pada aspek waktu dan ruang.Sedangkan nilai memiliki skala keberlakuannya lebih universal.Di dalam tatanan masyarakat yang modern, nilai – nilai sosial yang bersifat universal ini mendominasi dan mengisi semua mosaik kehidupan masyarakat yang bersangkutan.Modernisasi ditandai dengan adanya teknologi canggih yang terus berkembang, memudarnya adat istiadat tradisional, transportasi yang canggih, pergaulan para remaja, berkomunikasi dengan mudah dan cepat, dan masih banyak lagi.
Selain itu, dalam proses modernisasi terdapat beberapa hal yang harus ada, diantaranya adalah sebagai berikut ini :

1. Kesadaran Sosial

Kesadaran sosial merupakan proses pergeseran dengan gagasan – gagasan atau inovasi yang baru.Dari pergeseran ini lahirlah keinginan untuk berubah ke arah yang lebih baik dan lahirnya ketidak puasan akan apa yang mereka capai.Kesadaran sosial ini sangatlah dibutuhkan dalam proses modernisasi.Karena tanpa adanya kesadaran sosial dari masyarakatnya sebagai pelaku modernisasi maka semua itu tidak akan pernah terjadi atau sukses.

2. Kerjasama Sosial

Kerjasama sosial merupakan penerimaan akan gagasan – gagasan atau prosedur – prosedur secara umum untuk mencapai tujuan kolektif dalam sebuah modernisasi.Kerjasama sosial ini juga sangat dibutuhkan dalam proses modernisasi.Karena tanpa adanya kerjasama ini sebuah modernisasi tidak akan berjalan secara maksimal dalam pencapaiannya.

3. Rekayasa Sosial

Rekayasa sosial merupakan pengarahan kembali akan teknologi, hal ini berguna untuk meningkatkan kemampuan sistem sebagai tuntutan perubahan.Hal ini mencakup inovasi – inovasi organisasi, revolusi pengetahuan, pembangunan teknologi, dan lain sebagainya.

Contoh Dari Modernisasi

  • Sektor Komunikasi
    Dengan munculnya modernisasi, komunikasi antar individu menjadi lebih cepat. Tidak ada lagi hambatan untuk komunikasi jarak jauh. Teknologi ini juga memudahkan kita untuk dengan cepat mengakses informasi dari bagian lain dunia. Namun di balik kemajuan komunikasi yang berkilauan ini memang jarang seseorang yang berkomunikasi langsung berhadapan. Ini tentu saja memperburuk kualitas interaksi sosial di masyarakat.
  • Area Kerja
    Di masa pra-industri masyarakat selalu melakukan segalanya dengan cara tradisional, baik dengan kekuatan manusia sendiri maupun dengan hewan dan kondisi kehidupan lainnya yang tersedia di Bumi. Namun, berkat modernisasi, berbagai jenis mesin telah dibuat dan dikembangkan untuk memfasilitasi tenaga manusia sehingga mereka dapat menghasilkan barang yang efisien tanpa menginvestasikan banyak waktu.
  • Pendidikan
    Dengan lahirnya modernisasi, ketika orang terbiasa belajar tentang buku dan semakin banyak kertas, semakin mudah untuk mengakses buku elektronik dan membawanya ke mana pun mereka pergi.


Demikianlah tulisan mengenai pengertian modernisasi beserta dengan dampak yang ditimbulkannya yang dapat kami sampaikan untuk Anda. Semoga dengan membaca tulisan ini, Anda bisa mendapatkan informasi dan juga pengetahuan yang berguna untuk kehidupan Anda.

Penelusuran terkait
  • Pengertian modernisasi Menurut Para Ahli
  • Jelaskan pengertian modernisasi dan tujuannya
  • Pengertian modernisasi dan Contohnya
  • Dampak modernisasi
  • Contoh modernisasi
  • Pengertian modernisasi politik
  • Ciri ciri modernisasi
  • Apakah dampak modernisasi bagi keluarga

Post a Comment for "Modernisasi Adalah - Pengertian Menurut Para Ahli, Tujuan, Ciri-Ciri, dan Dampaknya "