Pengertian Latar Menurut Para Ahli Beserta Jenis dan Contoh Secara Lengkap
Pengertian Latar
Latar adalah keterangan mengenai ruang,
waktu serta suasana terjadinya peristiwa-peristiwa didalam suatu karya
sastra. Atau definisi latar yang lainnya adalah unsur intrinsik pada
karya sastra yang meliputi ruang, waktu serta suasana yang terjadi pada
suatu peristiwa didalam karya sastra.
Atau bisa juga latar yaitu semua
keterangan, petunjuk pengaluran yang berhubungan dengan ruang, waktu dan
juga suasana. Latar diantaranya meliputi penggambaran mengenai letak
geografis, kesibukan si pelaku/tokoh, waktu berlakunya peristiwa,
lingkungan agama, musim, moral, intelektual sosial, serta emosional si
pelaku/tokoh.
Pengertian Latar Menurut Para Ahli
Berikut ini adalah definisi dari latar menurut ahlinya.
1. Abrams (1981:175)
Pengertian
Latar menurut Abrams adalah tempat, hubungan waktu dan lingkungan
sosial tempat terjadinya peristiwa-peristiwa yang diceritakan. Latar
dalam cerita bisa dikategorikan menjadi latar tempat, latar waktu, dan
latar sosial
2. KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia)
Pengertian Latar menurut KBBI adlaah keterangan tentang waktu, ruang dan suasana terjadinya lakuan dalam sebuah karya sastra.
3. Suparmin (2009:60)
Pengertian
Latar menurut Suparmin, latar tempat ataupun latar waktu dalam sebuah
karya sastra akan mempengaruhi inti cerita dan pengambilan nilai-nilai
yang akan diungkapkan si pengarang.
4. Indrawati (2009:64)
Pengertian Latar menurut Indrawati adalah tempat, waktu serta suasana yang digunakan dalam sebuah cerita.
Macam-macam latar
Ada beberapa Jenis atau macam dari latar, diantaranya adalah sebagai berikut :- Latar waktu : yakni dimana latar menunjukan para tokoh melakukan berbagai kegiatan dalam cerita ketika terjadinya peristiwa. Contohnya : Waktu siang, Pagi, Sore, Malam, Zaman Dahulu, Akan datang dan Lainnya.
- Latar tempat : yakni lokasi dimana para tokoh mengalami berbagai peristiwa pada sebuah cerita, Contohnya : Pada sebuah gedung, lapangan, lautan, hutan, sekolah, kendaraan dan lainnya
- Latar suasana : adalah kondisi yang terjadi pada sebuah cerita yang di alami oleh para tokoh. Contohnya sedih, gembira, lelah, gundah dan lainnya
- Latar alat : yakni beberapa peralatan yang di pakai/digunakan para tokoh pada suatu cerita. Contohnya Tombak, Pedang, Pena, Buku dan lainnya
Fungsi Latar
Fungsi
dari latar sendiri yaitu untuk memberikan suatu gambaran yang jelas
supaya peristiwa-peristiwa yang terjadi pada suatu karya sastra
benar-benar terjadi atau memberikan informasi yang jelas mengenai
situasi didalam sebuah cerita.
Contoh Latar
Kegiatan
pembelajaran merupakan sebuah kegiatan yang sangat diperlukan oleh
setiap individu. Karena dengan melakukan sebuah kegiatan pembelajaran
ini maka individu tersebut akan dapat berkembang dengan baik. Ketika
kita membicarakan tentang kegiatan pembelajaran ini maka kita mungkin
akan langsung mengarahkan pandangan kita pada kegiatan pembelajaran yang
berlangsung di sekolah. Terlintas pandangan kita, bagaimana kegiatan
pembelajaran di sekolah tersebut dapat berjalan dengan efektif?.
Tentunya
untuk mendapatkan sebuah kegiatan pembelajaran yang efektif ini
memerlukan banyak komponen yang harus diperhatikan. Beberapa di
antaranya adalah mengenai tenaga pendidik, para peserta didik, media
pembelajaran, materi pembelajaran, strategi pembelajaran dan perencanaan
kegiatan pembelajaran. Komponen yang saya sebutkan tersebut
masing-masing harus dapat digunakan secara maksimal agar proses kegiatan
pembelajaran yang berlangsung dapat berjalan dengan efektif.
Salah
satu elemen terpenting dalam sebuah kegiatan pembelajaran adalah adanya
sebuah perencanaan pembelajaran yang baik. Selama ini ketika kita
melihat pada kenyataan yang terjadi dalam kegiatan pembelajaran di
sekolah, maka mungkin yang akan memenuhi benak kita adalah tentang
bagaimana kekurangmatangan perencanaan kegiatan pembelajaran di sekolah
yang akhirnya mengakibatkan sebuah kegiatan pembelajaran berlangsung
dengan tidak efektif. Dan akhirnya para peserta didik kurang dapat
maksimal saat mengalami proses kegiatan pembelajaran di tempat tersebut.
Mungkin hanya itu saja yang dapat saya sampaikan mengenai Pengertian Latar, Macam, Jenis, Fungsi beserta Contohnya. Semoga Bermanfaat
Penelusuran yang terkait dengan Pengertian Latar
- pengertian latar menurut para ahli
- pengertian alur
- sebutkan macam-macam latar
- pengertian sudut pandang
- contoh latar suasana dalam novel
- latar metaforik
- contoh penggambaran latar
- contoh latar fisik
Post a Comment for "Pengertian Latar Menurut Para Ahli Beserta Jenis dan Contoh Secara Lengkap"