Pengertian Broadcast Dan Contohnya Secara Lengkap
Pengertian Broadcast
Broadcast adalah suatu metode pengiriman
data, yang dimana data tersebut dikirim ke banyak titik sekaligus,
tanpa melakukan pemeriksaan atau pengecekan apakah titik tersebut siap
atau tidak, ataupun tanpa memperhatikan pakah data tersebut sampai atau
tidak.
Broadcast adalah proses pengiriman
sinyal ke berbagai lokasi secara bersamaan baik itu melalui satelit,
televisi, radio, komunikasi data pada jaringan dan lain – lain.
Brodcast dapat didefinisikan sebagai
layanan server ke client yang menyebarkan data-data kepada beberapa
client sekaligus dengan cara paralel dengan akses yang cukup cepat dari
sumber video atau sumber audio.
Contoh dari penggunaan sistem ini yaitu
siaran televisi dan siaran radio. Dimana statsiun siaran melakuakan
siaran secara terus menerus tanpa mempedulikan apakah ada pesawat
televisi ataupu radio yang memonitori siaran tersebut.
Broadcasting dibedakan menjadi 2 jenis, yakni :
- Broadcasting Radio atau Kepenyiaran Radio di frekuensi AM, FM, sistem Digital, sistem satelite, maupun online di internet.
- Broadcasting Televisi atau Kepenyiaran Televisi di frekuensi VHF, UHF, sistem Digital, sistem satelite, maupun online di internet.
beberapa pengertian Broadcasting (penyiaran) menurut:
1. Ben H. Henneke, seorang ahli radio siaran mengartikan Broadcasting (Penyiaran) adalah :
“ Radio Announcing is nothing more than
an attempt to communicate information may reach millions, it is
directed to to the individual listener and the communication is complete
only when the listener hears, comprehends, is interested and then act
upon what he hears”
(Penyiaran tidak lain adalah hanya suatu
usaha untuk mengkomunikasikan informasi untuk memberitahukan sesuatu.
Meskipun informasi tersebut dapat mencapai jutaan pendengar, namun
ditujukannya pada pendengar secara perorangan dan komunikasi tersebut
sempurna bila pendengar mendengarkan, mengerti, dan merasa tertarik,
lalu melakukan apa yang ia dengar itu)
2.J. B. Wahyudi (1996) Broadcasting (penyiaran) adalah: Proses komunikasi suatu titik ke audiens,
yaitu suatu proses pengiriman informasi dari seseorang atau produser
(profesi) kepada masyarakat melalui proses pemancaran elektromagnetik
atau gelombang yang lebih tinggi.Penyiaran yang merupakan padanan kata
broadcasting yaitu semua kegiatan yang memungkinkan adanya siaran radio
dan televisi yang meliputi segi ideal, perangkat keras dan lunak yang
menggunakan sarana pemancaran atau transmisi, baik di darat maupun di
antariksa dengan menggunakan gelombang elektromagnetik atau gelombang
yang lebih tinggi untuk dipancarkanluaskan dan dapat diterima oleh
khalayak melalui pesawat penerima radio atau televisi dengan atau tanpa
alat bantu.
3.Menurut Undang-Undang Nomor 32, Tahun 2002
Penyiaran yang disebut broadacating memiliki
pengertian sebagai kegiatan pemancarluasan siaran melalui sarana
pemancaran dan atau sarana transmisi di darat, di laut, dan di antariksa
dengan menggunakan spectrum frekwensi radio (sinyal radio) yang berbentuk gelombang elektromagnetikyang merambat melalui udara, kabel dan atau media lainnya untuk dapat diterima secara serentak dan bersamaan oleh masyarakat dengan perangakat penerima siaran.
Dari ketiga pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa Penyiaran (Broadcasting) adalah
proses pengiriman informasi atau pemancarluasan siaran ke berbagai
lokasi melalui proses pemancaran elektromagnetik, untuk dapat diterima
secara serentak oleh masyarakat (khalayak) dengan meggunakan
Selain itu Broadcast juga bisa didefinisikan sebagai bentuk layanan dari perangkat server ke perangkat client yang menyebarkan data secara bersamaan ke beberapa komputer client.
Pada jaringan komputer kita juga akan mengenal yang namanya IP
Broadcast. IP Broadcast pada jaringan komputer biasanya merupakan IP
address terakhir pada network tersebut sehingga IP Address tersebut
tidak dapat digunakan untuk komputer client. sebagai contoh IP Broadcast
adalah jika kita melakukan konfigurasi IP Address 192.168.1.1 dengan
Subnetmask 255.255.255.0 maka IP Broadcast pada jaringan tersebut adalah
192.168.1.255.
Pada prinsipnya Broadcast terbagi menjadi 3 kategori yaitu broadcast domain, broadcast address dan broadcast storm. Apakah yang dimaksud dengan broadcast domain, broadcast address dan broadcast storm? Berikut adalah definisi dari masing-masing broadcast tersebut:
Pada prinsipnya Broadcast terbagi menjadi 3 kategori yaitu broadcast domain, broadcast address dan broadcast storm. Apakah yang dimaksud dengan broadcast domain, broadcast address dan broadcast storm? Berikut adalah definisi dari masing-masing broadcast tersebut:
- Broadcast Domain adalah sebagai seluruh device atau perangkat yang bisa mengetahui sinyal yang berasal dari perangkat network tertentu yang berada dalam satu segmen.
- Broadcast address adalah suatu alamat yang isinya bit 1 semua, bisa memberi alamat pada semua terminal yang berhubungan dengan jaringan tersebut.
- Broadcast storm adalah biasa juga disebut dengan loop, yaitu suatu kondisi yang dimana paket yang dikirimkan dari sumber berputar-putar di jaringan. Penyebabnya ialah kesalahan pada desain jaringan.
Menurut disiplin ilmu komunikasi,
broadcasting yaitu suatu cabang dari ilmu komunikasi yang berkaitan
dengan penyiaran. Di dalam broadcasting sebenarnya yang paling dominan
dikaji adalah bagaimana membuat konten sebuah siaran mulai dari
praproduksi-produksi-pascaproduksi, jadi bukan hanya belajar secara
teori saja tetapi di broadcasting mempelajari praktek bagaimana membuat
sebuah tayangan atau konten yang menarik dan enak untuk dilihat atau
untuk didengar. Menurut teori ilmu komunikasi, bagaimana pesan yang
tersebut disampaikan kepada umum. Karakteristik broadcasting, seperti:
memberi informasi, mendidik serta menghibur.
Post a Comment for "Pengertian Broadcast Dan Contohnya Secara Lengkap"